
Makrab IPA IAIN Salatiga ini merupakan makrab perdana yang diselenggarakan oleh HMJ (Himpunan Mahasiswa Jurusan) Tadris IPA, yang diikuti oleh mahasiswa angkatan pertama dan mahasiswa angkatan kedua. Jumlah peserta makrab sebanyak 160 mahasiswa ini mengusung tema “Asyik Semalam Bersama Scientist In Laga” yang diselenggarakan di Villa Bukit Lerep Indah, Desa Lerep, Kecamatan Ungaran Barat.
Makrab yang dilaksanakan pada hari Jumat (2/12) ini dibuka langsung oleh Ketua Jurusan Tadris IPA, Bapak Budiyono Saputro,M.Pd. Kegiatan makrab ini bisa dijadikan sebagai wahana untuk mengenal secara lebih mendalam tentang Tadris IPA dan sebagai wadah sosialisasi dan saling mengenal sesama mahasiswa jurusan tadris IPA. Makrab yang dihadiri oleh Dosen-Dosen Jurusan Tadris IPA ini diadakan selama dua hari. Di dalam acara ini, mahasiswa diajak untuk melatih kekompakan, juga untuk membuka Cakrawala Ilmu tentang IPA. Acara ini berjalan lancar dan memberikan kesan tersendiri kepada para peserta.